Cara mencegah jerawat – Jerawat merupakan penyakit kulit yang paling sering menyerang area kulit terutama bagian pipi, tak heran bila beberapa orang terdapat lubang – lubang pada pipinya akibat jerawat. Namun ternyata tidak semua orang sering terkena jerawat di area pipi, ada yang justru sering terkena jerawat di area dahi sehingga dasinya menjadi tidak terlihat mulus.
Cara mencegah jerawat di dahi?
1. Rutin membersihkan wajah
Wajah emang harus rutin di cuci setiap hari setidaknya 2 kali dalam sebari. Jerawat akan hilang dengan sendirinya apabila anda juga rutin membersihkan wajah anda menggunakan sabun khusus. Sebaiknya mencuci wajah dilakukan wajib setelah keluar ruangan dan menjelang tidur.
2. Rapikan rambut anda
Rambut juga dapat menjadi penyebab dahi kotor dan ditumbuhi oleh bakteri jerawat. Kotoran dapat berasal dari rambut kita yang kurang terjaga kebersihannya. Ketika tidur malam biasanya rambut akan menutupi area dahi terutama untuk wanita dan pria berambut gondrong. Bagi wanita lebih baik mengikat rambutnya dan pria lebih baik untuk memperpendek rambutnya.
3. Gantilah sampoo anda
Ada beberapa orang yang hanya cocok pada satu jenis sampo saja. hal ini disebabkan oleh kemampuan sahmpoo yang berbeda – beda, ada sampo yang benar – benar ampuh membersihkan rambut anda dari sisa kotoran yang menempel dan dapat berpindah ke dahi anda dan ada juga yang tidak. Jadi pilihlah shampoo terbaik untuk anda.
4. Rutin melakukan facial
Banyak orang yang malas melakukan facial karena dianggap hanya buang – buang waktu saja. Facial bermanfaat untuk mengangkat kotoran yang terselip di kulit anda serta mengurangi jumlah bakteri penyebab jerawat di wajah terutama area dahi anda.
5. Ganti alat tidur lebih rutin
Alat tidur seperti sprei, sarung bantal, sarung guling, dan handuk dapat menjadi media penyebar bakteri jerawat yang tidak kita sadari. Jerawat lebih mudah menyebar apabila peralatan tersebut anda gunakan secara bersama dengan orang lain. Oleh karena itu sebaiknya anad rutin mencuci alat – alat tersebut beberapa kali dalam sebulan.
Itulah 5 cara mencegah munculnya jerawat di area dahi kita. Selamat mencoba
Artikel terkait
6 Cara menghilangkan jerawat
0 comments:
Post a Comment